Merawat Wajah dengan Kosmetik Tata Rias

Merawat Wajah dengan Kosmetik Tata Rias

Wanita membutuhkan kosmetik tata rias untuk menunjang penampilannya agar terlihat semakin cantik dan menarik. Namun, ada kalanya tata rias yang diguna

Tiga Tips Sederhana Hidup Sehat
Berbagai Jenis Permainan Anak Laki-Laki Tradisional
PERBEDAAN AKAN LINGKUNGAN SEHAT DAN TIDAK SEHAT

Wanita membutuhkan kosmetik tata rias untuk menunjang penampilannya agar terlihat semakin cantik dan menarik. Namun, ada kalanya tata rias yang digunakan terlihat tidak pas dan berlebihan, bahkan ada juga yang terlihat aneh, dan justru menutupi kecantikan alami wajahnya.

Dalam hal ini wanita perlu yang namanya kosmetik, kosmetik merupakan suatu produk yang biasa dimaksudkan atau digunakan untuk membersihkan, mempercantik, mempromosikan daya tarik, atau mengubah penampilan tanpa mempengaruhi struktur atau fungsi tubuh.

Salah satu kosmetik tata rias yaitu bedak, biasanya bedak ini digunakan pada akhir tata rias, sehingga sangat menentukan penampilan seorang wanita dalam menggunakan bedak.Merawat Wajah dengan Kosmetik Tata Rias

Langkah-langkah di bawah ini akan menjadikan penampilan lebih fresh dalam sehari-hari.

  1. Lakukan pembersihan dengan optimal. Gunakan cleansing milk ke seluruh wajah dan leher lalu lap dengan waslap basah. Kemudian bersihkan wajah dengan menggunakan sabun wajah. Setelah itu, untuk meringkas pori, gunakan toner yang sesuai dengan kulit anda.
  2. Gunakan Pelembab. Setelah kulit bersih, gunakan pelembab sesuai dengan jenis kulit anda. Biarkan selama lima menit agar pelembab meresap ke pori-pori.
  3. Pakai Sunblock. Setelah memakai pelembab, untuk memastikan perlindungan total terhadap kulit anda dari bahaya matahari, gunakan sunblock yang cocok bagi kulit.
  4. Gunakan Alas Bedak/Foundation. Untuk hasil yang sempurna, gunakan alas bedak.
  • Bagi yang memiliki tipe kulit kering, taburkan sedikit bedak sebelum menggunakan alas bedak. Agar mendapatkan hasil yang merata, gunakan spons dalam pengaplikasian alas bedak.
  • Bagi anda yang berkulit berminyak, tepuk-tepuk kulit wajah dengan menggunakan tissue. Selain itu, gunakan alas bedak dengan tipis bagi anda yang berkulit minyak. Sebab, penggunaan alas bedak yang tebal justru akan menonjolkan pori-pori yang besar.
  1. Pakai Bedak. Setelah alas bedak menempel beberapa menit di wajah, mulailah mengaplikasikan bedak ke wajah.

Untuk hasil yang lebih optimal dalam menutupi kekurangan-kekurangan pada kulit wajah, gunakan kosmetik tata rias dengan bedak padat.

Aplikasikan bedak padat secara merata menggunakan puff kering atau basah dengan cara menekan-nekan pada kulit wajah dan leher.